Pelatih PSS Sleman, Jaya Hartono, mulai berubah pikiran terkait dengan formasi yang akan diusung PSS Sleman dalam kompetisi Divisi Utama musim 2015. Jika sebelumnya ia mantap menyebut 4-2-3-1, kini Jaya Hartono ingin mengusung satu formasi lain yakni 4-4-2.

Jaya beralasan perlu ada satu formasi alternatif atau cadangan jika nantinya dihadapkan dengan beragam kondisi baik saat laga kandang maupun laga tandang.

“Untuk formasi cenderung 4-4-2, namun nanti away seperti apa homeseperti apa tergantung kondisi,” ujar mantan pelatih Persib Bandung ini.

Rencana yang ingin dilakukan Jaya ini hampir sama dengan yang diusung oleh pelatih PSS Sleman musim lalu, Herry Kiswanto. Di era Herkis, sapaan Herry Kiswanto, PSS Sleman mengusung dua formasi 4-4-2 dan 4-2-3-1, perubahan sangat fleksibel dan bisa terjadi saat pertandingan sesuai dengan ketersediaan pemain yang ada.

Seperti diberitakan sebelumnya Jaya, menginginkan para pemain bermain dengan skema bola-bola pendek dan cepat. Ini juga dilakukan untuk memanfaatkan lapangan yang ada di PSS Sleman, karena lapangan di Stadion Maguwoharjo cukup tebal dan bagus, sehingga bisa menjadi sebuah keuntungan karena tidak semua klub memiliki lapangan yang bagus seperti di Maguwoharjo.

Dalam beberapa latihan, Jaya Hartono mulai memberikan materi mengenai taktikal dan strategi meski masih dalam tahap seleksi kedua. Seperti mengenai penempatan posisi sampai mengenaicounter attack.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top